Pambudi, Prastyono Eko and Duniawan, Agus and Fahmi, Samsuhadi (2019) Penentuan Waktu Operasional UPS pada Sistem Catu Daya Otomatis Transisi PLN-Genset. Jurnal Teknologi Technoscientia, 12 (1). pp. 1-7. ISSN 1979-8415
Text (Surat penerimaan naskah)
Technocentia-ACEPPTED PAPER-No 12-1-01 Prastyono EP-dkk-IST AKPRIND.pdf - Accepted Version Download (728kB) |
Abstract
PLN sebagai penyedia energi listrik sangat berpengaruh bagi masyarakat. Energi listrik dari PLN terkadang sering terjadi pemadaman. Kebutuhan sumber catu daya listrik yang handal sangat diperlukan oleh konsumen perumahan, terutama pada industri rumahan. Dari permasalahan tersebut maka penelitian ini dilakukan untuk mewujudkan sistem pengendali yang digunakan untuk melakukan transisi catu daya listrik dengan catu daya utama dari PLN dan catu daya cadangan dari Uninterruptible power supply (UPS) serta Genset. Penelitian ini menghasilkan transisi catu daya otomatis yang mempunyai dua buah catu daya cadangan berupa UPS dan Genset. Dari hasil analisis pada rumah tinggal yang mempunyai daya langganan PLN 450 VA sistem akan bekerja dengan UPS baterai 12 Volt pada kapasitas arus 28.125 A, dan kapasitas Genset 800 VA. Sistem transisi catu daya otomatis akan memerintahkan catu daya UPS terhubung ketika suplai utama PLN terputus, selang beberapa saat setelah baterai UPS dalam kondisi drop atau low sistem akan memerintahkan Genset untuk starter, dan pada saat genset sudah dalam kondisi stabil catu daya akan beralih ke catu daya Genset. Pada saat sumber catu daya listrik PLN kembali tersedia beban akan dialihkan ke sumber PLN
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Daya, Genset, Transisi catu daya otomatis, UPS |
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Elektro (S1) |
Depositing User: | Prastyono Eko Pambudi |
Date Deposited: | 11 Feb 2022 01:36 |
Last Modified: | 11 Feb 2022 01:36 |
URI: | http://eprints.akprind.ac.id/id/eprint/914 |
Actions (login required)
View Item |